ImageSedekah Subuh untuk Santri Penghafal Al-Quran Yati...
Image

Sedekah Subuh untuk Santri Penghafal Al-Quran Yatim dan Dhuafa

Image
Kp Babakan Sawah Jl. Mariwati Sindanglaya Kec.Pacet, Kabupatean Cianjur Jawa Barat
Rp 2.344.873 dan masih terus dikumpulkan
145 Donatur ∞ hari lagi

Penggalang Dana

Image
Image
Verified Organization

Sahabat, dikabulkannya hajat dan doa serta mempunyai rezeki yang berkah dan melimpah tentunya menjadi dambaan setiap manusia. Berbagai kebaikan pun kita lakukan agar dijawabnya doa dan dilancarkannya rezeki. Ternyata, ada satu amalan yang dapat mengetuk pintu langit dan membuka jalan rezeki kita, yaitu dengan sedekah subuh.

Kenapa subuh ?

Karena didalamnya Allah turunkan malaikat, yang senantiasa berdoa agar Allah menggantikan harta yang telah seorang hamba keluarkan untuk bersedekah.

Keutamaan Sedekah Subuh :

  • Dido'akan malaikat
  • Dilipatgandakan hartanya
  • Menghapus dosa
  • Menolak bala dan Su'ul khotimah

“Perumpamaan (nafkah yang dikeluarkan oleh) orang-orang yang menafkahkan hartanya di jalan Allah adalah serupa dengan sebutir benih yang menumbuhkan tujuh bulir, pada tiap-tiap bulir seratus biji. Allah melipat gandakan (ganjaran) bagi siapa yang Dia kehendaki. Dan Allah Maha Luas (karunia-Nya) lagi Maha Mengetahui.” (Qs. Al Baqarah ayat 261)

Inilah janji Allah, bahwa ketika kita bersedekah maka sejatinya harta itu tidaklah berkurang, melainkan Allah akan membalasnya dengan kebaikan yang berlipat.

Barangsiapa ingin doanya terkabul dan dibebaskan dari kesulitannya hendaklah dia mengatasi (menyelesaikan) kesulitan orang lain.” (HR. Ahmad)

Inilah pesan dari Rasulullah Shallallahu 'Alaihi Wassalaam, salah satu tips agar doa kita lebih didengar dan dikabulkan oleh Allah. Maka sedekah subuh bisa menjadi cara dahsyat mengawali hari agar doa-doa kita lebih mudah dikabulkan oleh Allah.

Rezeki menjadi berkah manakala dimanfaatkan untuk kebaikan, berderma dengan sesama, serta menggunakannya di jalan yang diridhai Allah SWT.

 Semua waktu sebenarnya baik,tetapi saya menemukan sedekah subuh itu yang paling baik,paling dahsyat,yang paling cepat terkabul hajat kita.kenapa sedekah subuh dahsyat?karena setiap waktu subuh Alloh turunkan Malaikat yang tugasnya cuma satu,mendoakan orang yang berinfak di pagi hari,(Alm.Syekh Ali Jaber)

 

💖 Mendukung Perjalanan Mereka yang Berjuang Ganda

Sedekah Subuh kita tidak hanya menciptakan hafalan Al-Quran yang kokoh, tetapi juga memberikan nafkah dan dukungan untuk kehidupan sehari-hari para santri yang kurang beruntung. Mari kita jadikan sedekah ini sebagai bentuk cinta kasih kita kepada mereka yang berjuang ganda.

📚 Cara Sederhana, Dampak Luar Biasa!

Tidak diperlukan jumlah besar, setiap sedekah yang diberikan pada saat Subuh memiliki dampak besar dalam membuka pintu kebahagiaan bagi saudara-saudara kita yang sedang berjuang dalam menghafal Al Qur’an.

Yuk, Rutinkan sedekah subuh untuk para santri penghafal Al-Quran, In syaa Allah kemuliaan pahala Penghafal Al Quran juga mengalir kepada Bapak Dan Ibu.

 

  • September, 6 2023

    Campaign is published

Orang Baik5 hari yang lalu
Berdonasi sebesar Rp 10.072
Orang Baik10 hari yang lalu
Berdonasi sebesar Rp 10.708
Orang Baik12 hari yang lalu
Berdonasi sebesar Rp 10.834
Orang Baik13 hari yang lalu
Berdonasi sebesar Rp 10.469
Orang Baik14 hari yang lalu
Berdonasi sebesar Rp 10.438

Doa-doa orang baik (132)

Orang Baik10 hari yang lalu
Bismillah Ya Allah ampuni ak.lunaskan hutgrina ini dg rizki HalalMu.ckupkan kebthnku agar ak tdk meminta kepada selainMU aamiin
Image
Aaminn-kan doa ini
+1
Orang Baik12 hari yang lalu
Bismillah Ya Allah ampuni ak,bebaskn dn lepaskn ak dr jerat riba ini,luaskn dn lmphkn rizki HalalMu yg berkah dunia akhrt aamiin
Image
Aaminn-kan doa ini
+1
Orang Baik13 hari yang lalu
Bismillah Ya Allah ampuni ak. Lepaskn ak dr jerat riba ini dgn rizki halalmu. Gntikn dgn limphn riski halal barokah dunia akhrt aamiin
Image
Aaminn-kan doa ini
+1
Orang Baik14 hari yang lalu
Bismillah ampuni ak Ya Allah. Bebaskan ak dr jerat riba ini. Jauhkan Ya Allah. Gntikan dgn riski Halalmu yg trs mengalir spt air zam2 aamiin
Image
Aaminn-kan doa ini
+1
Orang Baik15 hari yang lalu
bismillah Ya Allah ampuni ak.ridhoi ak.bebaskam ak dr dosa riba ini.jauhkan ak dr riba ini Ya Allah.gntikan dgnrizki HalalMu yg berkah dunia akhrt aamiin
Image
Aaminn-kan doa ini
+1
Bagikan melalui:
✕ Close